6170640825242441625

BUPATI KETAPANG RESMIKAN LAYANAN RAWAT JALAN JIWA DAN NAPZA DI PUSKESMAS RATU BERLIAN

9afa2cc168221109f8aa1dbe8002b224
ketapang | 28 views

Apr 10, 2025

490295237_122153497652551589_6000905152109567674_n

Komitmen Pemerintah Daerah dalam Menangani Masalah Sosial di Garis Depan

KETAPANG, KR – Pemerintah Kabupaten Ketapang terus menunjukkan komitmen nyata dalam meningkatkan kualitas layanan kesehatan masyarakat, khususnya di bidang kesehatan jiwa dan penanganan penyalahgunaan narkotika, psikotropika, dan zat adiktif (Napza). Pada Kamis (10/4/2025), Bupati Ketapang, Alexander Wilyo, S.STP, secara resmi meresmikan Layanan Rawat Jalan Kesehatan Jiwa dan Napza di Puskesmas Ratu Berlian, Kecamatan Benua Kayong.

Peresmian ditandai dengan penandatanganan prasasti serta pemotongan pita secara simbolis. Kegiatan tersebut turut dihadiri Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), para asisten, kepala badan, dan pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Ketapang.

Dalam sambutannya, Bupati Alexander menyampaikan apresiasi atas hadirnya layanan khusus tersebut, yang merupakan salah satu program unggulan daerah. Ia mengungkapkan bahwa Puskesmas Ratu Berlian menjadi fasilitas kedua di Kalimantan Barat yang menyediakan layanan kesehatan jiwa dan Napza secara terpadu.

“Ini adalah langkah strategis dalam menangani persoalan kesehatan jiwa dan penyalahgunaan Napza, yang selama ini menjadi isu sosial cukup kompleks di Ketapang. Saya berharap keberadaan layanan ini dapat memberikan solusi konkret dan menjangkau masyarakat secara luas,” ujar Bupati.

Alexander juga memaparkan rencana jangka panjang Pemerintah Daerah untuk mengembangkan puskesmas tersebut menjadi rumah sakit khusus jiwa. Meski diakui masih membutuhkan proses panjang, seperti pembebasan lahan, pengembangan infrastruktur, serta pemenuhan sumber daya manusia dan sarana pendukung lainnya, ia optimistis wacana tersebut dapat terwujud dengan dukungan berbagai pihak.

Lebih lanjut, Bupati mengajak masyarakat, khususnya warga Kelurahan Tuan-Tuan, untuk memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan layanan ini.

“Puskesmas ini bukan sekadar fasilitas pelayanan kesehatan, tetapi juga diharapkan menjadi ikon daerah—simbol keseriusan Pemerintah Daerah dalam menangani masalah kesehatan jiwa dan Napza yang masih menjadi tantangan sosial di Ketapang,” tegasnya.

Mengakhiri sambutannya, Bupati kembali menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi lintas sektor dalam mewujudkan Ketapang sebagai kabupaten yang sehat, aman, dan bermartabat.

“Mari kita rawat bersama ketenangan dan kenyamanan Ketapang. Dengan sinergi semua pihak, saya yakin kita mampu mewujudkan Ketapang yang lebih sehat dan sejahtera,” pungkas Alexander Wilyo.

Post Views : 28 views

Posted in

Berita Lainnya

Baca Juga

Melihat Sejarah Tradisi Pemberian Tunjangan Hari Raya di Indonesia

Liputan6.com, Jakarta – Tradisi pemberian Tunjangan Hari Raya atau THR…

PJ SEKDA KETAPANG SAMBUT SEKDA KALBAR, PERKUAT SINERGI DI MUSRENBANG RPJMD DAN RKPD

Ketapang, KR — Penjabat (Pj.) Sekretaris Daerah…

HADAPI TANTANGAN MUSIM HUJAN, BUPATI KETAPANG UBAH POLA PERBAIKAN JALAN PELANG – KEPULUK

Ketapang, KR — Bupati Ketapang, Alexander Wilyo,…

Hasil Investigasi: Kebakaran Smelter Freeport Gresik Bukan Kelalaian Pekerja

Liputan6.com, Jakarta – Presiden Direktur PT Freeport Indonesia…

Pos Populer

1

HUT KETAPANG KE – 607

Pengunjung